Tim Sinergi Bidang Prioritas 1

Paroki Meruya Gereja Maria Kusuma Karmel

Tentang Bagian

Tim Sinergi Bidang Prioritas (TSBP) adalah Tim yang dibentuk oleh DKP KAJ dengan tugas Menyusun Renstra dan Prokaritas Arahan Dasar (ArDas) KAJ 2022-2026. TSBP dibentuk berdasarkan keterkaitan erat dengan lima bidang yang akan menjadi fokus gerakan KAJ selama lima tahun kedepan (2022 - 2026) untuk melaksanakan lima nilai Ajaran Sosial Gereja (ASG).

TSBP yang dimaksud adalah:

  1. Pastoral Keluarga (TSBP 1) ,
  2. Pendampingan Orang Muda (TSBP 2),
  3. Liturgi & Pewartaan (TSBP 3),
  4. Kaderisasi & Kerasulan Awam (TSBP 4),
  5. Pelayanan Digital (TSBP 5)

Lima Bidang Prioritas tsb akan memperjuangkan 5 nilai Ajaran Sosial Gereja (ASG) selama 5 tahun melalui Program Karya Pelayanan. Untuk setiap tahun ditentukan satu nilai ASG sebagai tema tahunan Renstra dan Prokaritas-KAJ. Lima ASG sebagai berikut:

  1. Penghormatan Martabat Manusia
  2. Kesejahteraan Bersama
  3. Solidaritas & Subsidiaritas
  4. Kepedulian Lebih pada yang Lemah & Miskin
  5. Keutuhan Alam Ciptaan

Selaras dengan 5 TSBP-KAJ, Paroki juga membentuk 5 TSBP yang beranggotakan Seksi dan Tim sesuai dengan TSBP terkait, dengan tugas melaksanakan, dan mengevaluasi Prokaritas dan Sub Prokaritas yang diadopsi dari Prokaritas-KAJ.

Bidang Prioritas: Pastoral Keluarga

TSBP Tingkat KAJ

  • Komisi Kerasulan Keluarga
  • Komisi Kesehatan

TSBP Tingkat Paroki

  • Seksi Kerasulan Keluarga
  • Seksi Kesehatan.

Pendamping DPH: Korbid Pelayanan

Kegiatan & Program

Deskripsi Kegiatan dan Program Tahunan

Program Tahunan

Tahun 2022:

Menuju Kehidupan Yang Sehat Dan Bermartabat Dalam Masa Pemulihan Dari Pandemi Covid 19 Serta Membangun Kehidupan Keluarga Yang Semakin Menghormati Martabat Manusia.

Prioritas DKP

  1. Program SEROJA
  2. Program Keluarga Belajar Bersama

Tahun 2023:

Mendorong (mengupayakan) perilaku keluarga Katolik dan umat lingkungan untuk:

  1. Menghormati orang lain dalam kehidupan public dan
  2. Taat sosial dalam kehidupan publik

Prioritas DKP

  1. Rumah Ramah Sesama
  2. Gaharu (Gerakan Sehat Bersama Yang Seru)