Wilayah Yohanes Pemandi, menggunakan nama Santo Yohanes Pemandi sebagai Pelindung Wilayah dan menjadikan Santo Yohanes Pemandi sebagai teladan wilayah tersebut. Santo Yohanes Pemandi atau Yohanes Pembaptis lahir (± 7 sM) dari satu keluarga yang sudah lanjut usia, yaitu ayahnya, imam Zakharia dan ibunya, Elisabet. Yohanes dewasa tinggal dan hidup di padang gurun Yudea (Lukas 1:80), dan di situlah ia menerima panggilan menjadi nabi pada ± tahun 27 M (Lukas 3:2). Yohanes Pembaptis adalah seorang pendoa, dia juga mengajarkan tentang berdoa kepada murid-muridnya (Matius 3:4). Yohanes adalah pria yang tegas dan sederhana, saat hidup di padang gurun Yudea dia hanya memakai jubah bulu unta, ikat pinggang kulit, makanannya 'belalang' dan madu hutan (Markus 1:6). Namun, di situlah ia menerima panggilan menjadi nabi (kira-kira tahun 27 M). Sesudah Roh kenabian menghinggapi dia, dia menjadi pengkhotbah yang sangat berani menyuarakan berita pertobatan dan pengampunan dosa kepada banyak orang. Berbondong-bondong orang datang mendengar dia, dan banyak dari antara mereka yang dia baptiskan di Sungai Yordan, sesudah mereka mengakui dosa-dosa mereka. Peringatan Kelahiran Santo Yohanes diadakan setiap tanggal 24 Juni.
Sumber: https://indonesian.bible/